Tak Semua Honorer Bisa Daftar di Portal Pendataan Tenaga Non ASN | Radar Banjarmasin
Tak Semua Honorer Bisa Daftar di Portal Pendataan Tenaga Non ASN
BANJARBARU – Awal September 2022 lalu. Badan Kepegawaian Nasional (BKN) merilis portal pendataan tenaga non ASN di lingkup Instansi Pemerintah. Honorer diminta mendaftar sebelum akhir bulan.
Meski sempat dimaknai untuk seluruh honorer atau tenaga kontrak yang ada. Rupanya, tak semua tenaga honorer bisa mendaftarkan dirinya di portal tersebut. Begitupun di lingkup Pemko Banjarbaru.
Dijelaskan oleh Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Banjarbaru, Gustafa Yandi, ada beberapa posisi yang tak bisa mendaftar.
“Sementara ini tenaga kebersihan, keamanan dan pengemudi atau driver tidak bisa masuk dalam pendataan. Ini sesuai instruksi dari pusat,” katanya menjelaskan.
Untuk posisi tersebut, nantinya mereka akan masuk melalui skema outsourcing atau menjadi tenaga alih daya. Bukan lewat jalur PPPK ataupun CASN.
“Jadi, selain tenaga yang tadi, tenaga non ASN yang bekerja di BLUD (Badan Umum Layanan Daerah) juga tidak bisa masuk pendataaan,” tambah Yandi.
Pengecualian ini jelas Yandi dikarenakan bahwa tenaga di BLUD untuk sumber advantageous atau gajinya bukan berasal dari APBD maupun APBN. Melainkan dari pengelolaan keuangan di BLUD itu sendiri.
Sebagai informasi, BLUD merupakan sistem yang diterapkan oleh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) atau unit satuan kerja perangkat daerah pada satuan kerja perangkat daerah. Hal ini ditujukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang mempunyai fleksibilitas dalam pola pengelolaan keuangan sebagai pengecualian dari ketentuan pengelolaan keuangan daerah pada umumnya.
Adapun, di lingkup Pemko Banjarbaru, saat ini yang statusnya tercatat sebagai BLUD adalah Rumah Sakit Daerah Idaman (RSDI) Kota Banjarbaru.
“Untuk tenaga non ASN di BLUD itu kan juga yang menerima atau mengangkat mereka bekerja adalah dari manajemen di BLUD, sehingga bukan termasuk dalam pendataan ini,” tambahnya.
Tak lupa, Yandi juga menegaskan bahwa pendataan yang kini tengah dilaksanakan ini bukan berarti mereka yang sudah terdata secara otomatis akan lulus PPPK.
Hal ini kata Yandi perlu disosialisasikan, mengingat banyak terjadi kesalahpahaman di kalangan tenaga non ASN ihwal pendataan tersebut.
“Tentu tak langsung lolos, nanti akan diverifikasi lagi oleh sistem di pusat. Untuk seleksinya sama dengan umumnya, selama formasinya tersedia tentu mereka bisa ikut juga,” ujarnya, seraya menegaskan pendataan bukan menjadi garansi kelolosan. (rvn/ij/bin)
Thanks for visiting our article Tak Semua Honorer Bisa Daftar di Portal Pendataan Tenaga Non ASN | Radar Banjarmasin. Please share it with kind.
Sincery Blogname
SRC: https://radarbanjarmasin.jawapos.com/banua/09/09/2022/tak-semua-honorer-bisa-daftar-di-portal-pendataan-tenaga-non-asn/
Post a Comment
0 Comments